Blog Vanila Catering

Informasi menarik seputar pernikahan
resep tongseng sapi
10
Mei

Resep Tongseng Sapi Spesial Lebaran

Olahan kuliner berbahan dasar daging seakan wajib dimasak ketika menjelang puasa Ramadhan dan Lebaran. Mungkin olahan daging yang sering kita jumpai ketika bulan Ramadhan dan hari raya idul fitri adalah opor dan rendang. Namun tidak kah kamu ingin mencoba olahan daging lainnya?

Sering kali makanan yang dibuat berdasarkan daging memiliki citarasa yang istimewa dan begitu lezat. Salah satunya adalah olahan kuliner yang berasal dari Jawa Tengah, yaitu tongseng. Dengan rasa yang lezat dan gurih membuatnya nikmat disantap bersama keluarga.

Disini kami akan membantu anda dalam membuat tongseng sapi untuk santapan lebaran. Penasaran bagaimana membuatnya? Yuk, simak baik baik penjelasan dibawah ini!

Tongseng Daging Sapi

Umumnya daging yang digunakan untuk membuat tongseng adalah daging kambing. Namun jika Anda tidak dapat mengkonsumsi atau tidak ada daging kambing anda dapat menggantinya dengan daging sapi.

Tongseng sapi memberikan rasa dan selera yang berbeda bagi anda yang tidak terlalu senang dengan aroma daging kambing atau rasa daging kambing yang terlalu kuat. Selain itu juga tekstur dari daging sapi cenderung lebih halus dan lembut daripada daging kambing.

Cara membuat tongseng sapi juga tak jauh berbeda dengan tongseng kambing. Cita rasa pedas manis dalam kuahnya juga masih bisa dirasakan begitu nikmat. Apalagi terdapat beberapa sayuran yang dimasak jadi satu dengan daging sapinya.

Bahan Tongseng Sapi

  • 1/4 kilogram daging sapi, potong-potong
  • kol secukupnya
  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 1/2 ruas kunyit
  • 1/2 ruas jahe
  • santan instan secukupnya
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun jeruk
  • lengkuas secukupnya
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu sapi bubuk
  • 1,5 sdm gula pasir
  • 4 lembar daun bawang
  • cabai rawit merah secukupnya
  • 1 buah tomat
  • kecap manis secukupnya
  • minyak secukupnya

Cara Membuat

  1. Siapkan blender, lalu masukkan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, jahe, ketumbar, dan sedikit air. Proses hingga semua bahan menjadi halus dan tercampur rata.
  2. Setelah itu, panaskan minyak di teflon, lalu tumis bumbu halus. Masukkan daun salam, serai, lengkuas, dan daun jeruk. Masak hingga harum dan matang.
  3. Setelah bumbunya matang, masukkan daging sapi, kemudian masak hingga berubah warna.
  4. Tuang air, lalu aduk hingga tercampur rata. Setelah itu, tutup teflon supaya dagingnya lebih cepat empuk.
  5. Setelah daging empuk, masukkan garam, kaldu bubuk, gula pasir, kecap manis, dan santan. Aduk hingga tercampur rata.
  6. Selanjutnya, masukkan kol, daun bawang, dan cabai rawit, lalu masak sambil diaduk.

Image: Instagram/@resepmasakanistricantik_

Leave a Reply